Option:
Dalam upaya menumbuhkembangkan aktivitas perdagangan, pemerintah Kabupaten Garut telah melakukan berbagai upaya baik yang bersifat regulatif maupun penyediaan dan pengembangan sarana dan prasarana perdagangan.
Namun demikian, di tengah pelaksanaan otonomi daerah dan menyongsong diberlakukannya AFTA (Asean Free Trade Area), Kabupaten Garut menghadapi berbagai masalah yang harus segera ditangani baik dalam jangka pendek, menengah maupun jangka panjang. Permasalahan yang masih nampak menonjol antara lain:
Sistem perdagangan belum berjalan secara optimal, yang tercermin dari pola aliran barang dari Kabupaten Garut masih berkisar di seputar lokal, Jawa Barat dan luar Jawa Barat;
Otonomi daerah pelaksanaannya perlu ditopang oleh sektor perdagangan yang handal. Sampai saat ini sektor perdagangan masih mengandalkan produk-produk hasil pertanian dan industri kecil, menengah, oleh karena itu perlu diupayakan faktor-faktor pendukung aktivitas perdagangan;
Terbatasnya jangkauan pemasaran karena kurangnya informasi pasar;
Produk yang dihasilkan oleh pengusaha di Kabupaten Garut pada umumnya belum memenuhi selera pasar baik dalam diversifikasi maupun desain;
Anda sedang membaca artikel tentang Perkembangan Usaha dan Sarana Perdagangan dan anda bisa menemukan artikel Perkembangan Usaha dan Sarana Perdagangan ini dengan url http://infokotagarut.blogspot.com/2013/12/blog-post_8676.html. Anda boleh menyebarluaskan atau mengcopy artikel Perkembangan Usaha dan Sarana Perdagangan ini jika memang bermanfaat bagi anda atau teman-teman anda,namun jangan lupa untuk mencantumkan link sumbernya.